PERAN KEPALA DESA SEBAGAI MOTIVATOR DALAM MENINGKATKAN PARTISIPASI MASYARAKAT UNTUK MEMBAYAR PAJAK BUMI DAN BANGUNAN DI DESA MASINTAN KECAMATAN KELUA KABUPATEN TABALONG

Authors

  • Rusminah Rusminah Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Tabalong
  • Budi Setiawati Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Tabalong
  • Wahyu Subadi Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Tabalong

Keywords:

peran motivasi, kepala desa, partisipasi masyarakat, PBB

Abstract

Perpajakan merupakan salah satu bentuk perwujudan kewajiban warga Negara terhadap negaranya dalam rangka pembiayaan Negara dan pembangunan nasional. Salah satu caranya yaitu dengan meningkatkan partisipasi masyarakat untuk membayar Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) agar target realisasi PBB bisa tercapai Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan diskriptif dengan teknik kualitatif. Dimana analisis data yang dipergunakan adalah analisis tabulasi yaitu analisa dengan menggunakan data-data tabulasi yang merupakan data olahan dari hasil penelitian yang dimasukan kedalam tabel dengan menggunakan rumus frekuensi yang dikemukakan oleh Mohamad Ali (1998). Sedangkan teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah: 1) Wawancara, 2) Angket dan 3) Dukomentasi. Instrumen utama yaitu pembagian angket/kuesioner kepada 8 orang responden dan wawancara dengan Kepala Desa untuk pembuatan hasil dalam pembahasan. Hasil penelitian tentang peran kepala desa sebagai motivator dalam meningkatkan partisipasi masyarakat untu membayar pajak Bumi dan Bangunan di Desa masintan sudah cukup berperan. Hal ini dapat dilihat dari hasil rekapitulasi dengan presentasi 58,65%. Adapun yang menjadi faktor penghambat peran kepala desa sebagai motivator dalam meningkatkan partisipasi masyarakat untuk membayar Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) yaitu kurangnya hubungan dengan masyarakat, perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang terlambat, sikap masyarakat yang masih tradisional serta sarana-prasarana yang kurang memadai.

Kata Kunci: Peran Motivasi ; Kepala Desa ; Partisipasi Masyarakat, PBB

References

DAFTAR PUSTAKA
Afrizal, 2015. Metode Penelitan Kualitatif: Sebuah upaya mendukung penelitian kualitatif dalam berbagai disiplin ilmu. Jakarta. Rajawali Pers
Ali, Mohamad, 1998.Strategi Penelitian Pendidikan.Angkasa, Jakarta.
Arikunto, Suharsimi. 2002. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Rineka Cipta.
Tjokroamidjojo, Bintoro. 2000. Pengantar Administrasi Pembangunan LP3ES. Jakarta.
Handayaningrat, Soewarno. 2005. Administrasi dan Manajemen. Gunung Agung.Jakarta.
Hasibuan, Melayu S. P 2006. Organisasi dan Motivasi, Dasar peningkatan Produktivitas. Jakarta: Bumi Aksara.
Martono, Nanang. 2015. Metode Penelitian Sosial (Konsep-konsep kunci), Jakarta: Rajawali Pers.
Pasolong, Harbani. 2016. Metode Penelitian Administrasi Publik. Bandung: Alfabeta.

Saidin, Jafar Muhammad. 2007. Pembaharuan Hukum Pajak. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.
Siahaan, Marihot. 2005. Pajak Daerah dan Retribusi Daerah. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.
Siagian, Sondang (2008). Manajemen Sumber Daya Manusia (cetakan 15). Jakarta: Bumi Aksara.
Soemitro, Rochmat. 1989. Pajak Bumi dan Bangunan. Bandung: PT. Eresco.
Sugiyono. 2016. Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R & D. Bandung. Alfabeta.
Tim Dosen, 2018. Pedoman Penulisan Skripsi. Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Tabalong.
Wursanto,IG.2002. Teori Motivasi. Jakarta: Rineka Sejati.
Undang-Undang Nomor 12 Tahun 1994 Tentang Pajak Bumi dan Bangunan.
Peraturan Bupati Tabalong Nomor 35 Tahun 2003 Tentang Tata Cara Pemungutan Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan di Kabupaten Tabalong.
Peraturan Daerah Kabupaten Tabalong Nomor 2 Tahun 2013 Tentang Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan.
Peraturan Menteri dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 84 Tahun 2015 tentang Susunan Organisasi dan Tata Kerja Pemerintahan Desa.
Dewi, Lies Kumala 2011. “Analisis Motivasi Lurah Terhadap Partisipasi Masyarakat dalam Membayar Pajak Bumi dan Bangunan di Kelurahan Gunung Terang Kecamatan Tanjung Karang Barat Kota Bandar Lampung”.
Saputri, Tria Astuti 2017. “Peran Lurah Sebagai Motivator dalam Meningkatkan Partisipasi Masyarakat dalam Membayar Pajak Bumi dan Bangunan di Kelurahan Pulau Kecamatan Kelua Kabupaten Tabalong”.
Yuliandra, Desma. 2013. “Peranan kepala desa dalam mendorong partisipsi masyarakat pada program PBB di Bali Desa Karya Baru Kecamatan Alang-alang Lebar Palembang”.
Zulmy, Nizar 2013 “ Peran Lurah dalam mencapai taerget pemasukan Pajak Bumi dan Bangunan di Wilayah Lingkungan Baratan Kecamatan Patrang Kabupaten Jember”.
Willi Hadi Kurniawan (2013) dengan judul“ Analisis Kepemimpinan Lurah dalam Meningkatkan Partisipasi Masyarakat dalam Membayar Pajak Bumi dan Bangunan di Kelurahan Kampung dagang Kecamatan Rengat”.
Internet:
Saca Firmansyah, 2009. “ Patisipasi Masyarakat “.
Https://sacafirmansyah.wordpress.com/2009/ 06/05/partisipasi-masyarakat.htm
Diakses tanggal 6 Februari 2018 pukul 15.05 WIT

Downloads

Published

2019-12-31

Issue

Section

Articles

Most read articles by the same author(s)

> >>